Kamis, 06 September 2012

Venue Menembak dalam Penyelesaian Akhir


detikcom/Chaidir Anwar Tanjung

Pekanbaru - Meski secara umum sudah terlihat makin siap, venue menembak PON XVIII masih tampak belum rapi. Ada beberapa bagian yang masih perlu untuk segera diselesaikan.

Dalam pantauan detiksport hari Kamis (6/9/2012) siang, kondisi fisik bangunan venue yang terletak di kawasan Sport Center, Rumbai, Pekanbaru, itu sudah terlihat beres dan cukup bersih di bagian luar.

Di bagian dalam pun mendekati rampung, walaupun sejumlah material belum terpasang. Lantai, misalnya, belum terpasang keramik, dan masih dilapisi karpet plastik. Plafon dari pintu masuk sampai ke berbagai ruangan pun belum terpasang.






Yang paling "mengganggu" adalah debu-debu yang masih menempel di hampir semua tempat. Tim DKI Jakarta yang mencoba melakukan latihan hari ini, memberi pesan khusus terkait kebersihan di venue-nya itu.

Kepada Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau, Emrizal Pakis, ofisial DKI meminta panitia membersihkan debu-debu dan mengerikan beberapa bagian lantai yang masih tergenang air.




Emrizal kemudian langsung menelepon pihak kontraktor supaya menyediakan tim keberhasilan yang bisa stand by selama pertandingan.

PON XVII, walaupun akan dibuka oleh Presiden SBY pada 11 September, tapi resminya akan dimulai pada hari Minggu (9/9). Bahkan hari ini sudah ada cabang yang dipertandingkan, yakni sepakbola.

Sebagian besar kontingen diperkirakan akan mulai berdatangan ke Pekanbaru hari Jumat besok. Ironisnya, wisma atlet di Rumbai hingga tadi sore masih belum selesai dikerjakan.



Via: Venue Menembak dalam Penyelesaian Akhir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar